Perlu Atau Tidak Instal Antivirus Tambahan Pada Windows 10

Windows 10 Butuh Antivirus Selain Windows Defender ?

Benarkah Windows 10 tidak membutuhkan antivirus tambahan karena dari Windows 10 sendiri sudah ada antivirus bawaan yaitu Windows Defender. Apakah sudah aman komputer atau laptop kita dari serangan malware maupun virus yang ada ?, Jika dari bawaan Sistem Operasi sudah menyediakan aplikasi antivirus apakah perlu tambahan antivirus lagi atau tidak ?

Windows 10 adalah Sistem Operasi desktop yang paling banyak digunakan di dunia saat ini, sederhana saja jika seseorang menulis malware yang mengeksploitasi Windows 10, maka ada banyak potensi diluar sana yang bisa dijadikan target dari perangkat lunak yang berbahaya tersebut. 

Malware sendiri terkadang berupa sebuah aplikasi yang tampak seperti program yang sah tetapi ternyata mengirimkan berupa malware yang tidak kita ketahui. yang nantinya akan menjadi masalah serius untuk sistem operasi yang kita gunakan. 

Apa Itu Windows Defender ?

Windows Defender sendiri merupakan aplikasi antivirus yang sudah satu paket dengan Sistem Operasi Windows 10, jadi ketika laptop atau komputer yang sudah terinstal Sistem Operasi Windows 10 maka dipastikan sudah memiliki antivirus ini secara langsung yakni Windows Defender. 

Dengan menggunakan Sistem Operasi Windows 10 Anda sudah mendapatkan perlindungan secara default dikarenakan adanya Windows Defender. Sebenarnya antivirus bawaan dari Windows 10 sedah cukup. Namun, kenyataanya adalah meskipun Windows Defender adalah solusi yang cukup solid yang dapat Anda andalkan, Aplikasi pihak ketiga juga tidak kalah pentingnya dikarenakan menawarkan lebih banyak fungsionalitas dan gratis, Anda hanya perlu sedikit berusaha untuk menginstalnya. 

Windows Defender dulunya adalah bahan tertawaan dikalangan keamanan, tetapi semua itu sekarang hanya masala lalu. Windows Defender sendiri sebenarnya adalah aplikasi yang tangguh dan benar-benar dapat mempertahankan kamputer maupun laptop Anda sesuai dengan namanya, dan sebenarnya kini Windows Defender telah mencapai peringkat yang mengesankan dalam pengujianya.


Antivirus Untuk Windows 10

Berita baiknya adalah bahwa Windows Defender dapat digunakan secara bersamaan dengan antivirus gratis lainya, sehingga perlindungan komputer ataupun laptop dari malware menjadi lebih aman. Banyak aplikasi Antivirus gratis yang tersedia yang menawarkan perlindungan dari virus dan malware bahkan lebih baik dibandingkan dengan Windows Defender dan bahkan antivirus yang lain juga menawarkan fitur yang tidak ada pada Windows Defenedr seperti Virtual Private Network (VPN), pengelolaan kata sandi dan juga terdapat fitur pembatasan seperti perlindungan real-time. Itu sebabnya memadukan antivirus lain dengan Defender bisa menciptakan perlindungan terhadap komputer maupun laptop lebih aman.

Berikut ini adalah beberapa Antivirus gratis yang dapat di sandingkan dengan Windows Defender :

  1. TotalAV
  2. Kaspersky
  3. Avira
  4. Malwarebytes
  5. Avast
Selain itu juga dapat menggunakan antivirus berbayar seperti :
  1. Bitdefender
  2. Norton
  3. BullGuard
  4. McAfee
  5. Panda

Artikel Terkait

Next Article
« Prev Post
Previous Article
Next Post »
Comments


EmoticonEmoticon